DASYATNYA AIR PUTIH UNTUK KESEHATAN

 Dalam keseharian yang penuh aktivitas dan dinamika, seringkali kita cenderung melupakan satu hal yang mendasar tetapi penting untuk kesehatan kita yaitu minum air putih. Air putih juga penting dalam menjaga fungsi organ tubuh dan keseimbangan fisiologis kita. Dan di sini akan mengeksporasi mengapa menjaga kecukupan hidrasi melalui konsumsi air putih sangat penting bagi Kesehatan kita.

Menurut Dr. Amanda Susanto, ahli gizi terkemuka, air putih memiliki peran vital dalam menjaga funsi tubuh manusia, ia mengatakan bahwa air putih berperan penting dalam mencerna dan menyerap nutrisi dari makanan yang dikonsumsi. “Tanpa asupan air yang cukup, organ tubuh kita tidak dapat berfungsi secara optimal atau baik dalam mengolah nutrisi yang kita serap dari makanan kita sehari-hari,” ungkap Dr. Amanda Susanto. Ia juga mengatakan bahwa air putih mambantu mangatur suhu tubuh kita melalui keringat. “Ketika kita kekurangan cairan risiko dehidrasi meningkat yang dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan seperti penurunan konsentrasi, gampang lelah, dan bisa sampai mempengaruhi ginjal,” ungkap Dr. Amanda Sutanto. Risetnya menunjukkan bahwa dengan memastikan asupan air putih yang cukup, kita dapat meningkatkan performa tubuh kita secara keseluruhan.

Dalam konteks gaya hidup modern sekarang yang seringkali di konsumsi oleh orang-orang yaitu minuman bersoda dan perkopian, kita harus tetap sadar akan manfaat air putih. Minuman lainnya mungkin mengandung gula tambahan atau kafein yang dapat memiliki efek dehidrasi. Air putih tetap menjadi pilihan terbaik untuk memastikan tubuh kita tetap terhidrasi dengan baik. Dan perlu kita catat juga pentingnya kebutuhan air putih untuk setiap individu memiliki kebutuhan hidrasi yang berbeda tergantung pada beberapa faktor, seperti usia, berat badan, aktivitas fisik, iklim, dan kondisi kesehatan tertentu dapat memengaruhi kebutuhan cairan dalam tubuh setiap orang. Oleh karena itu, ”penting bagi setiap individu untuk memahami dan memenuhi kebutuhan hidrasi pribadi mereka. Tetapi lebih baik dan direkomendasikan komsumsi air sekitar 2 hingga 2,5 liter per hari,” ungkap ikhsan

Retno seorang perawat mengatakan bahwa minum air putih dapat membantu dalam program penurunan berat badan. “Air dapat memberikan rasa kenyang, sehingga kita cenderung makan lebih sedikit. Selain itu, air juga membantu proses metabolisme tubuh yang penting dalam pembakaran kalori,” ungkap Retno.

Dan “manfaat air putih tidak disitu saja air putih juga bisa membantu menyaring racun-racun dari darah untuk mencegah pembentukannya batu ginjal,” ungkap Ria. Dalam pandangannya, minum air putih secara teratur adalah investasi dalam Kesehatan jangka panjang. Dan banyak orang yang tidak menyadari bahwa peran air putih itu penting untuk membantu kefokusan, cara otak perfikir, dan produktifitas sehari-hari. Selain itu, air putih juga berperan penting dalam medukung fungsi sistem percernaan, bahwa air putih membantu dalam proses pencernaan makanan dan penyerapan nutrisi, Ketika tubuh kekurangan cairan, sistem pencernaan dapat mengalami masalah, seperti sembelit. Oleh karena itu, penting untuk minum air putih dalam jumlah yang cukup untuk menjaga Kesehatan system pencernaan.

Dalam rangka meningkatkan kesadaran akan pentingnya minuman air putih, perlu kita ingkatkan lagi tentang manfaatnya air putih untuk mengurangi peningkatannya dehidrasi, dengan menjadikan kebiasaan minum air putih sebagai bagian penting dari gaya hidup sehari-hari. Kita dapat meningkatkan kesehatan tubuh dan mendukung kinerja optimal organ-organ dalam tubuh kita. Jadi mari jaga kesehatan dan kecukupan hidrasi dan berikan yang terbaik untuk kesehatan tubuh kita dengan membiasakan minum air putih secara teratur.

Nama : Nizaria Kusumastuti

Nim : 23041184342

Kelas : 2023-H


Komentar

Postingan populer dari blog ini

TINDAKAN CORET-CORET TEMBOK MERUSAK PEMANDANGAN KOTA

DAMPAK BALIHO UNTUK KENYAMANAN UMUM

Baliho Prabowo Mendukung Gerakan Bersama Indonesia Maju